+ BAHASA INDONESIA

+ BAHASA INDONESIA

One Decade Party, Perayaan 10 Tahun Eksistensi ENJI di Skena Reggae Kaltim

Poster Perayaan 10 tahun Enji Band (foto: ENJI Band)

SISIKOTA.COM: Band reggae asal Kutai Kartanegara, ENJI menggelar konser khusus untuk merayakan eksistensinya di kancah musik reggae Kaltim rabu (11/10) malam ini.Band ini terus berusaha menegakkan benderanya diantara gempuran musik “ramah kuping” yang belakangan digemari anak-anak muda.

 

Sejumlah musisi dan band lokal yang sedang hits direncanakan juga akan turut memeriahkan konser khusus ini, diantara band britpop Rivera, Solois muda yang sedang naik daun, Tasya Melodia, Sensi Milion band serta Tenggarong Drummer Community.

 

ENJI mulai terbentuk di Tenggarong, Kutai Kartanegara pada tahun 2012. Sejak awal, band ini memang memilih aliran reggae sebagai basis musiknya. Meski sejauh ini mereka baru mengeluarkan dua single yaitu Merindukanku (2019) dan Minta Bulan (2016), band beraliran reggae-ska ini dikenal cukup eksis dalam peta musik reggae Kaltim. Mereka kerap tampil dalam berbagai event musik di berbagai kota di Kaltim. Yang terkini, band yang saat ini berformasi Ismail Acho (gitar), Alvin (bass), Yandi (Keyboard), Ari (drums) dan Jordi (vokal) tersebut juga menjadi salah satu pengisi daftar line up di Kukarland Festival, event musik terbesar di Kalimantan Timur setelah Rock In Borneo.

 

Di Kaltim sendiri, ENJI boleh dianggap salah satu band reggae paling eksis dari sisi produksi karya dan performa panggung diantara sedikit band reggae yang masih bertahan dalam kurun waktu 10 tahun terakhir. Padahal di lain sisi, komunitas penonton reggae boleh dibilang cukup besar jumlahnya selain penonton musik bergenre pop dan rock.

 

Perayaan 10 Tahun perjalanan ENJI bakalan digelar di Terrace Cafe, Timbau Tenggarong mulai pukul 8 malam.***(Tim Redaksi)

 

 

 

 

PILIH BAHASA

+ BAHASA INDONESIA

CARI

PERISTIWA TERKINI

+ BAHASA INDONESIA

TONTON

PERISTIWA TERKINI